Flying Fox di Tanah Tingal

Seperti 3 postingan saya sebelumnya yang membahas mengenai tempat-tempat wisata dan hangout, yaitu pada Cibodas Vacation, Kampung Daun dan Pulau Ayer kali ini saya menyambangi tempat wisata di daerah Ciputat.

Minggu 7 Juni 2008, Bersama keluarga meluncur ke daerah Jombang Ciputat, tepatnya ke sebuah tempat wisata Tanah Tinggal. Terletak di Desa Sawah Baru Jl. Merpati Raya, Ciputat-Tanggerang, Tanah Tingal sebuah tempat wisata dengan tema hutan kota memiliki beberapa falitas wisata yang bisa dinikmati keluarga. Dengan luas sekitar 9 Hektar tempat tersebut banyak ditumbuhi pohon-pohon layaknya sebuah hutan wisata, disamping itu terdapat kebun pembibitan anggrek, bagi yang suka dengan tanaman tersebut bisa menikmati ratusan jenis anggrek yang ada.

Dengan karcis masuk Rp. 15.000,- kita sudah dapat menikmati udara segar, pemandangan yang asri serta fasiltas kolam renang yang ada. Untuk anak-anak tedapat permainan anak seperti ayunan dan permainan ketangkasan lain. Selain fasiltas yang bisa dinikmati tersebut tanpa biaya tambahan, kita juga menikmati fasilitas outbond tentunya dengan membayar sejumlah uang. Ada empat jenis permainan yaitu Flying Fox, Elvis walk, panjat tali dan kano. Masing – masing jenis permainan diharuskan membayar Rp. 10.000,- terkecuali untuk kano sebesar Rp. 25.000,-. Lanjutkan membaca Flying Fox di Tanah Tingal